Senin, 04 Januari 2010

nyeri pada sendi rahang : Temporo mandibular joint disorder


Temporo mandibular joint ( TMJ )disorder ?
berikut gambaran temporo mandibular joint bergerak normal dan pergerakan yang abnormal oleh karena adanya gangguan pada geligi / sistem stomatognatic.
Untuk ulasannya bisa anda baca dibagian bawah ilustrasi ini



Gerakan TMJ yang normal















Gerak
an TMJ yang abnormal oleh karena premature contact















ulasan
  • Temporo mandbular joint disorder adalah istilah untuk menggambarkan kelainan pada sendi rahang
  • TMJ Terletak didepan kedua telinga kita.

  • TMJ mempunyai dua gerakan : rotasi atau gerakan meluncur yang terjadi ketika kita membuka mulut dan gerakan menggelinding yang membuat mulut kita membuka dengan posisi yang paling lebar. Dua koordinasi gerakan ini membuat kita bisa menguap, mengunyah,bicara dan macam2 gerakan lainnya.
  • Untuk menjaga pergerakan rahang dengan halus, suatu disc/ lempeng terdapat pada kepala sendi (condyle) dan tulang pada tengkorak kita (tulang temporal). Lempeng ini mencegah tulang dari sendi rahang ini saling merobek satu dengan lainnya, dan memberikan suatu aksi shock absorber terhadap kekuatan yang diciptakan ketika kita mengunyah
Fungsi rahang yang sehat

PAda posisi TMj yang sehat, lempeng terletak diatas condile pada posisi jam dua.

Bila mulut membuka dan menutup, rahang bergerak dari sisi satu ke sisi yang lainnya., disc akan tetap berkontak dengan condile setiap saat dan memberikan gerakan yanghalus dan tidak menimbulkan nyeri sama sekali. Tidak terdapat bunyi klik atau bunyi bising lainnya, tidak terdapat rasa nyeri pada sendi rahang ini ketika berfungsi atau bergerak.

Fungsi rahang yang tidak sehat

Bila terjadi sesuatu pada sendi rahang ini , bisa disebabkan misalnya kebiasaan mengerot atau bruxism (micro trauma) . Tentang bruxism ini bisa anda klik disini : Bruxism

Bisa jadi kelainan pada tmj ini disebabkan oleh suatu hantaman (macrotrauma).
Sering kali lempeng /disc ini tidak terletak pada tempat semestinya, dan posisi disc ini terletak lebih maju terhadap kepala condile.


Penanganan kelainan ini melibatkan dokter gigi spesialis.
Biasanya yang menangani kelainan ini adalah dokter gigi spesialis prosthodontic, periodontic dan bila memerlukan terapi bedah maka keterlibatan dokter gigi spesialis bedah mulut mutlak diperlukan


Seseorang yang juga mempunyai potensi terkena kelainan ini adalah
  1. Seseorang yang mempunyai susunan gigi yang tidak rata/berdesakan,
  2. Adanya tumpatan atau tambalan gigi yang overhanging/mengganjal.
Semoga kita terhindarkan terhadap kelainan ini



ooOOoo




Tidak ada komentar: