Selasa, 22 Desember 2009

ririn : 17 tahun masih ada gigi sulung




ririn dok gigi taring kanan atas saya masih gigi susu dan gigis dan gigi belakang nya pas juga gigis sbaiknya itu di apakan ya dok?? umur saya sudah 17+






halo ririn,
harusnya pada umur ( 17 tahun ) mu tidak ada lagi gigi sulung, gigi sulung terakhir sekitar berumur 12 tahun paling lambat.

Jadi ririn mempunyai kelainan yang disebut dengan
hipodonsi, Tapi jangan kwatir kelainan ini hanya tentang jumlah gigi saja, jadi gigimu tidak lengkap. Pada gigi dewasa harusnya berjumlah total 28 buah, rahang atas dan rahang bawah masing-masing 14 gigi.


Penyebab dari tidak adanya gigi ini masih belum jelas, tetapi kondisi ini diperkirakan karena genetik/keturunan dan oleh karena pengaruh lingkungan selama proses pembentuan dari gigi.




Kelainan dalam jumlah gigi ini telah dilaporkan banyak terjadi karena proses masa kehamilan yang panjang ( tidak tepat 9 bulan ), BBLR ( berat badan bayi lahir rendah ), bayi kembar dan infeksi
virus rubella selama proses kehidupan embrio bayi dalam kandungan )

Tentang pertanyaanmu mengenai gigi sulungmu yang gigis, hal tersebut bisa dilakukan penumpatan/filling/penambalan bila sisa mahkota gigi masih memungkinkan untuk ditambal, tetapi bila keruskan gigimu sedemikian banyaknya maka sebaiknya dilakukan pembuatan crown/mahkota jaket untuk gigi tersebut, tentang mahkota jaket/crown/mahkota selungkup bisa di klik disini : crown

Mengingat bahwa kamu gak punya gigi permanen, jadi gigi sulung itu harus dipertahankan selama mungkin, karena kalau gigi tersebut sampai tanggal/copot, selama hidup kamu tidak mempunyai gigi lagi.


oke ririn, jaga gigimu dan pertahankan gigimu, jangan asal main cabut, karena sebagus-bagus dan semahal mahalnya nya gigi tiruan tidak akan seenak gigi sendiri.

trims, semoga membantu jawaban saya ini
have a nice day....rajin belajar selalu tuk masa depanmu...

Tidak ada komentar: