Rabu, 24 Maret 2010

Restorative Crown Lengthening

Prosedur periodontal mempunyai ruang lingkup terletak diantara kedokteran gigi restoratif dan kosmetik , dan salah satu prosedur periodontik adalah untuk memperbaiki garis gusi anda

BIla anda mempuyai gigi yang patah atau bahkan telah rusak, dokter gigi ahli periodontia/periodontist akan merekomendasikan anda untuk melakukan pemanjangan mahkota gigi atau crown lengthening agar supaya pekerjaan lanjutannya seperti penumpatan/penambalan, pemberian crown/mahkota selungkup atau pembuatan jembatan ( fixed bridge ) bisa dilakukan.

Kadangkala memang tidak terdapat struktur gigi yang memadai untuk dilakukan pembuatan crown/mahkota selungkup/jaket mahkota.

Crown lengthening akan menyediakan lebih banyak strukture gigi yang terdapat diatas garis gusi.

Bila crown lengthening diaplikasikan untuk tujuan ini, pekerjaan ini disebut sebagai : “restorative crown lengthening”.

Prosedur:

periodontist akan memberikan local anesthetic dan melakukan recontours gusi yang berlebih dan jaringan tulangyang menutupi gigi anda.

Apa keuntungan dari prosedur ini ?

Crown lengthening akan mampu meningkatkan estetika dari senyum anda.

Ia akan menciptakan garis gusi nampak lebih bagus dan akan menmbulkan kesan mahkota gigi anda lebih panjang ( dari sebelumnya yang kelihatan pendek, bukan sudah panjang lebih dipanjangkan lagi loh yah... )

Crown lengthening mampu juga membuat iritasi gusi menjadi minim yang kemungkinan disebabkan oleh tumpatan yang mengiritasi,

dan bisa pula untuk mencegah iritasi dari crown yang letaknya terlalu masuk ke dalam

gusi ( gingiva )

Semoga info sekilas ini bermanfaat untuk anda yang peduli pada estetik di rongga mulut anda.

Salam dahsyat..semangat selalu...








ooOOoo

Tidak ada komentar: